Rumus dasar Microsoft Excel
untuk menggunakan rumus microsoft excel, harus diawali dengan tanda sama dengan (=).
- Tanda plus (+), digunakan untuk penjumlahan dua angka atau lebih
- Tanda minus (-), digunakan untuk pengurangan dua angka atau lebih
- Tanda bintang (*), digunakan untuk perkalian dua angka atau lebih
- Tanda garis miring (/), digunakan untuk pembagian dua angka atau lebih
- Tanda caret (^), digunakan untuk perpangkatan dua angka atau lebih
- Tanda persen (%), digunakan untuk persentase dua angka atau lebih
- SUM, digunakan untuk penjumlahan Total
- AVERAGE, digunakan untuk menampilkan hasil nilai rata-rata
- COUNT, digunakan untuk mengitung banyaknya data yang hanya mempunyai nilai numerik
- MAX, digunakan untuk mengetahui nilai yang paling tinggi/tertinggi dari data tersebut
- MIN, digunakan untuk mengetahui nilai yang paling rendah/terendah dari data tersebut
- IF, digunakan untuk membuat perintah-perintah tertentu
- RANK, digunakan untuk mengurutkan posisi tingkatan dari suatu bilangan
- ROUND, digunakan untuk membulatkan angka dari bilangan desimal
- SQRT, digunakan untuk menampilkan hasil bilangan akar kuadrat
- LOWER, digunakan untuk mengecilkan semua huruf pada suatu sel
- UPPER, digunakan untuk membesarkan semua huruf pada suatu sel
- LEFT, digunakan untuk mengambil beberapa huruf dari paling kiri
- RIGHT, digunakan untuk mengambil beberapa huruf dari paling kanan
- MID, digunakan untuk mengambil mengambil beberapa huruf dari beberapa urutan huruf paling kiri
- CONCATENATE, digunakan untuk menambahkan huruf yang kita inginkan dari sel tersebut
- LEN, digunakan untuk menghitung banyaknya huruf pada suatu sel
Baca Juga : Sejarah, Pengertian, dan Fitur menarik dari Microsoft Excel
Contoh Soal Microsoft Excel
1. Misalnya di sel A1 terdapat angka 16 dan di sel B1 terdapat angka 4. Hitunglah hasil penjumlahan, pengurangan, perkalian, pembagian, dan perpangkatan dari kedua sel tersebut.
Langsung saja kita jawab soal tersebut.
- Untuk penjumlahan, kita mengguanakan tanda plus (+)
- Untuk penjumlahan, kita mengguanakan tanda plus (+)
Rumus: =(A1+B1) lalu tekan enter
Maka hasilnya adalah 20
- Untuk pengurangan, kita menggunakan tanda minus (-)
Rumus: =(A1-B1) lalu tekan enter
Maka hasilnya adalah 12
- Untuk perkalian, kita menggunakan tanda bintang (*)
Rumus: =(A1*B1) lalu tekan enter
Maka hasilnya adalah 64
- Untuk pembagian, kita menggunakan tanda garis miring (/)
Rumus: =(A1/B1) lalu tekan enter
Maka hasilnya adalah 4
- Untuk perpangkatan, kita menggunakan tanda caret (^)
Rumus =(A1^B1) lalu tekan enter
Maka hasilnya adalah 65536
2. Misalnya di sel A1 sampai sel A5 terdapat angka berturut - turut, yaitu 15,18,10,30,25. Hitunglah jumlah total, rata-rata, nilai tertinggi, dan nilai terendah dari kelima sel tersebut.
Langsung saja kita jawab soal tersebut.
- Untuk jumlah total, kita menggunakan perintah SUM
- Untuk jumlah total, kita menggunakan perintah SUM
Rumus: =SUM(A1:A5) lalu tekan enter
INGAT! tanda bagi (:) dalam penggunaan Microsoft Excel dibaca sampai, jadi pada rumus
tersebut dibaca dari sel A1 sampai dengan sel A5.
Maka hasilnya adalah 98
- Untuk rata-rata, kita menggunakan perintah AVERAGE
Rumus: =AVERAGE(A1:A5) lalu tekan enter
Maka hasilnya adalah 19.6
- Untuk nilai tertinggi, kita menggunakan perintah MAX
Rumus: =MAX(A1:A5) lalu tekan enter
Maka hasilnya adalah 30
- Untuk nilai terendah, kita menggunakan perintah MIN
Rumus: =MIN(A1:A5) lalu tekan enter
Maka hasilnya adalah 10
3. Misalnya di sel A1 terdapat tulisan yaitu "Pleonora".
Langsung saja kita menerapkan beberapa kode yang bisa kita gunakan.
- Jika kita ingin mengecilkan semua huruf pada sel tersebut, berarti kita menggunakan perintah LOWER
- Jika kita ingin mengecilkan semua huruf pada sel tersebut, berarti kita menggunakan perintah LOWER
Rumus: =LOWER(A1) lalu tekan enter
Maka hasilnya adalah pleonora
- Jika kita ingin membesarkan semua huruf pada sel tersebut. berarti kita menggunakan perintah UPPER
Rumus: =UPPER(A1) lalu tekan enter
Maka hasilnya adalah PLEONORA
- Jika kita mengambil 3 huruf dari paling kiri, berarti kita menggunakan perintah LEFT
Rumus: =LEFT(A1,3) lalu tekan enter
INFO angka tiga yang terdapat pada rumus left adalah pengambilan 3 huruf dari paling kiri
Maka hasilnya adalah Ple
- Jika kita mengambil 3 huruf dari paling kanan, berarti kita menggunakan perintah RIGHT
Rumus: =RIGHT(A1,3) lalu tekan enter
Maka hasilnya adalah ora
- Jika kita mengambil 2 huruf dari 4 huruf paling kiri, berarti kita menggunakan perintah MID
Rumus: =MID(A1,4,2) lalu tekan enter
Maka hasilnya adalah on
- Jika kita ingin menambahkan kata "Blog yang paling menarik", berarti kita menggunakan perintah
CONCATENATE
Rumus: =CONCATENATE(A1," Blog yang paling menarik")
Maka hasilnya adalah Pleonora Blog yang paling menarik
INGAT! Tanda petik (") digunakan hanya untuk menyisipkan huruf/character agar dapat terbaca
oleh rumus Microsoft Excel.
- Jika kita ingin menambahkan kata "Blog yang paling menarik", berarti kita menggunakan perintah
CONCATENATE
Rumus: =CONCATENATE(A1," Blog yang paling menarik")
Maka hasilnya adalah Pleonora Blog yang paling menarik
INGAT! Tanda petik (") digunakan hanya untuk menyisipkan huruf/character agar dapat terbaca
oleh rumus Microsoft Excel.
Baca Juga : Memahami perintah dasar dalam Formula IF di Microsoft Excel dengan Mudah
Sekian artikel yang saya bagikan kepada anda tentang Rumus dasar Microsoft Excel beserta contoh soalnya. Jika masih kurang jelas atau ada pertanyaan, silahkan berkomentar dengan kata - kata yang sopan di kolom komentar yang sudah disediakan. Jika artikel ini bermanfaat bagi anda silahkan share/bagikan kepada teman anda yang kekurangan gizi artikel yang bermanfaat :). Jika anda ingin mengetahui artikel terbaru dari blog ini silahkan anda follow saya melalui Google+, Karena nilai (+) selalu bermanfaat kepada orang yang mendapat nilai (-) hehehe.
0 comments